TP-PKK KABUPATEN BOGOR MENINJAU OPERASIONAL PERPUSDES GUNUNGPUTRI

25 21-1
Fadli Pratama
Dibaca 46 Kali
TP-PKK KABUPATEN BOGOR MENINJAU OPERASIONAL PERPUSDES GUNUNGPUTRI

Perpustakaan Desa Gunungputri mendapatkan kunjungan peninjauan oleh TP-PKK Kabupaten Bogor, dan turut hadir Sekretaris TP-PKK Kabupaten Bogor dengan seluruh tim. Peninjauan ini merupakan bagian dari pendampingan dan pembinaan TP-PKK Desa Gunungputri, sekaligus penijauan operasional Perpusdes Gunungputri. Kepala Perpustakaan Desa Gunungputri, Fadli Pratama, S.Pd mengatakan bahwa peninjauan ini bukan hanya semata kunjungan saja, tetapi juga rangkaian dari pengapresiasian pelaksanaan Perpustakaan Desa Gunungputri sebagai Perpustakaan Desa Terbaik tk. Kabupaten Bogor.

"Hadirnya TP-PKK Kabupaten Bogor disini bukan hanya meninjau saja, tapi juga bentuk apresiasi atas kinerja Perpustakaan Desa Gunungputri dalam memberikan pelayanan literasi kepada masyarakat desa gunungputri dan kabupaten bogor", ucapnya.

Fadli menambahkan bahwa disela-sela kunjungan ini, Sekretaris TP-PKK Kabupaten Bogor turut serta memberikan masukan dan rekomendasi terkait dengan penambahan fasilitas dan memberikan pengarahan terkait dengan pengajuan bantuan bantuan kedepan.

"Ibu sekretaris pkk kabupaten juga menyampaikan beberapa hal terkait dengan layanan dan peningkatan sinergitas dengan TP-PKK kecamatan dan desa, dan juga beliau menyampaikan untuk mengajukan ke beberapa instansi terkait dengan kebutuhan fasilitas lainnya", tambah fadli.